Jakarta – Nama Michael Yukinobu Defretes kembali heboh. Pasalnya ada seorang musisi bernama Suban Lora yang membuat lagu yang terinspirasi dari kasus video seks Gisella Anastasia dengannya berjudul Enak Rasane.
Rupanya pria yang akrab disapa Nobu itu baru mengetahui arti liriknya yang berbahasa Jawa. Hal itu usai dirinya mendapatkan penjelasan lagi mengenai arti lirik lagu itu.
Di samping itu menurut Nobu, awalnya ada seorang kawan yang ingin mendukungnya lewat sebuah lagu. Sehingga dia tak menaruh curiga.
“Yang lagu bahasa Jawa itu ya, itu lagi ramai ya? Jujur sampai sekarang sih saya nggak tahu arti dari itu. Ya karena dia bilang ke saya sebagai teman, dia mau support saya dan dia buat lagulah dalam bentuk support kepada saya,” kata Nobu di Polda Metro Jaya, kawasan Semanggi, Jakarta Selatan, Senin (25/1/2021).
Nobu juga sempat memastikan liriknya tak ada menyinggung kasus yang menimpanya. Namun Nobu menemui keterbatasan, karena tak mengerti bahasa Jawa, sehingga dia menganggap temannya tak aneh-aneh kepada dirinya.
“Terus saya tanya ke dia, ini lagu ada nggak berhubungan dengan kasus saya? Dia bilang nggak, ini pokoknya untuk supportlah sebagai teman. Saya orang yang nggak ngerti bahasa Jawa, karena saya juga bukan orang Jawa, saya merasa sebagai teman nggak mungkinlah dia aneh-aneh,” bebernya.
“Kalau saya jujur baru tahu sekarang, kemarin-kemarin netizen pada bilang, tapi saya nggak terlalu menanggapi, ya cuma kalau memang benar artinya agak menyimpang saya sedih ya, karena saya nggak percaya ada teman yang menyakiti seperti itu,” lanjutnya.